Selasa, 11 Desember 2012

JAVA GUI


Pengertian
Java GUI adalah pemrograman dengan bahasa Java yang dibuat menggunakan aplikasi yang berbasiskan GUI. Tujuannya adalah menambahkan komponen-komponen yang tidak bisa dibuat dalam basis text. Komponen-komponen tersebut bisa berupa tombol, gambar, dll. Tujuannya adalah untuk memudahkan user menggunakan program yang dibuat tersebut.
Macam-macam  GUI :
1. AWT (Abstract Window Toolkit)
            AWT adalah GUI Toolkit pertama pada bahasa pemrograman Java, sayang-nya AWT ini sangat-sangat kekurangan komponen yang biasa digunakan untuk membangun sebuah aplikasi desktop secara lengkap (komponen tabel saja tidak ada )
Aplikasi yang dibangun menggunakan AWT (Abstract Window Toolkit) akan tampak seperti aplikasi native yaitu, jika aplikasi yang dibangun menggunakan AWT ini dijalankan pada Sistem Operasi Windows. Maka aplikasi ini akan terlihat seperti aplikasi Windows pada umum-nya, dan begitu juga jika dijalankan pada Sistem Operasi Mac ataupun GNU/Linux.
2. SWT (Standart Widget Tookit)
            SWT (Standart Widget Toolkit) ini adalah sebuah GUI Toolkit yang dikeluaran oleh IBM sebagai alternatif dari AWT/Java Swing milik SUN Microsystem, yang membedakan antara SWT (Standart Widget Toolkit) dan AWT/Java Swing adalah SWT ini benar-benar mengakses native GUI library yang terdapat pada Sistem Operasi melalui JNI (Java Native Interface). Dengan model seperti ini, memungkinkan tampilan aplikasi yang dibangun menggunakan GUI Toolkit SWT menjadi sama persis dengan aplikasi native lain-nya. 
3. QtJambi – Trolltech 
            QtJambi ini merupakan binding Qt Framework dengan bahasa Java, tetapi sayang-nya proyek QtJambi sudah tidak disupport oleh Nokia dan secara resmi telah ditutup Untung-nya, awal tahun ini ada beberapa developer yang peduli dengan kelangsungan proyek ini dan akhir-nya membuat sebuah komunitas untuk melanjutkan pengembangan proyek QtJambi.
4.avaGNOME – Community Product
            Proyek ini lebih dikhususkan untuk pecinta GTK atau yang paling banyak dikenal yaitu GNOMESama seperti GUI Toolkit SWT dan QTJambi, JavaGNOME ini juga mengakses native library tetapi API yang digunakan adalah API dari GTK. Bagi yang sudah terbiasa membangun aplikasi menggunakan Glade, maka bisa men-design form-nya menggunakan Glade dan memanggil-nya menggunakan bahasa java melalui JavaGNOME.
Java GUI mendukung pembangunan melalui Abstract Windowing Toolkit, atau AWT. AWT adalah Java yang setara dengan Microsoft Windows Common Control Library atau Motif widget toolkit. Ini termasuk pendukung untuk pemrograman grafik sederhana serta sejumlah komponen seperti tombol, menu, daftar, dan kelas check box.
Tiga langkah yang umum untuk semua aplikasi Java GUI adalah:
1.Pembentukan Container
2.Tata letak komponen GUI
3.Penanganan event
Swing 
Swing package adalah paket kelas untuk tampilan GUI dalam Java. Hampir semua komponen Swing  'lightweight' (ringan, tdk terhubung dgn OS UI elemen).
Komponen-Komponen Swing
1. Top-Level Containers
Top-Level Containers adalah komponen-komponen yang berada di puncak (root) dari semua komponen-komponen dalam paket swing. Top-Level Containers itu sendiri berfungsi untuk menampung komponen-komponen swing yang lain.
2. General Purpose Containers
General Purpose Containers adalah komponen container tingkat menengah yang bisa juga digunakan untuk menampung komponen-komponen yang lain dan bisa dimanfaatkan untuk menangani situasi kebutuhan tertentu.
3. Special Purpose Containers
Special Purpose Containers adalah container yang mempunyai fungsi melakukan tugas khusus dalam interface.
4. Basic Controls
Basic Controls adalah komponen-komponen yang berfungsi sebagai tempat input data bagi user.
5.Uneditable Information Displays
  Uneditable Information Displays adalah komponen-komponen yang berfungsi hanya untuk memberikan informasi kepada user.
6.Editable Displays of Formatted Information
Editable Displays of Formatted Information adalah komponen yang berfungsi untuk menampilkan informasi dan bisa dipilih dan di-edit oleh user.
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar